Mengatasi Video Drone yang Tidak Bisa Diputar


Ketika kita sedang menerbangkan drone, dan mengambil gambar dari udara, terutama dengan MicroSD yang sudah terpasang di drone, kita berharap nanti ketika drone sudah pulang, kita akan mendapatkan hasil video atau foto yang sudah kita ambil. Dengan tujuan yang beragam, seperti paling simpelnya adalah untuk di posting di akun social media anda, atau untuk sekedar dokumentasi saja. Namun terkadang apa yang anda inginkan justru tidak seperti yang anda inginkan. Mengapa? Karena video yang anda ambil tidak bisa dibuka, tidak bisa diputar dengan media player apapun, yang muncul hanya layar hitam, atau nanti muncul gambar namun tidak bergerak, anda seek ke detik – detik tertentu pun hasilnya akan sama, yakni video tidak berjalan.


Mengatasi Video Drone yang Tidak Bisa Diputar - OmahDrones


Pasti rasanya kecewa kan, sudah terbang susah – susah, sampai bawah videonya tidak bisa di play. Mungkin kejadian ini bisa terjadi beberapa kali pada anda yang terutama menggunakan drone Toy Grade, memang hal tersebut sering terjadi dan admin bisa bilang kejadian itu memang wajar kalau terjadi, video yang anda rekam tersebut mengalami korup data, atau data video tidak lengkap sehingga media player tidak dapat memutarnya karena paket videonya tidak lengkap. mengapa? Ada beberapa kemungkinan yang membuat video anda tidak bisa diputar karena korup seperti yang admin list dibawah ini


 Ada kerusakan di kamera seperti error dan malfungsi lainnya
- Mainboard Drone, yang tidak bisa mensupply tenaga optimal ke kamera
Baterai, sendiri bisa berpengaruh juga, kalau baterai sudah jelek, maka pasokan tenaga yang dialirkan juga tidak optimal lagi sehingga power kamera tidak stabil
- Factor pilot, anda lupa stop recording video ketika sudah turun, ada beberapa drone yang apabila anda lupa tekan “stop recording” akan tetap menyimpan file video, namun ada juga yang justru videonya tidak tersimpan sama sekali. Dan video yang tersimpan pun kadang ada yang korup juga



Lalu bagaimana mengatasinya? Admin himbau terlebih dahulu untuk melakukan tindakan preventif dulu atau pencegahan. Karena mencegah lebih baik daripada mengobati. Kalau untuk mencegah kerusakan kamera dan board dirasa susah, setidaknya anda bisa melakukan pencegahan dibagian baterai. Pastikan baterai anda dalam kondisi optimal dan masih bagus. Rawatlah baterai dengan baik seperti tips merawat baterai drone dari omahdrones misalnya. Kalau anda sudah melakukan tindakan preventif namun masih mengalami atau mendapatkan video yang korup, maka sekarang waktunya anda melakukan pengobatan. Pengobatan ke video supaya bisa diputar.



Sebenarnya caranya mudah, kalau anda memiliki software Adobe Premiere, anda bisa langsung buat sequence baru dari video yang korup tersebut. Kalau data korupnya tidak terlalu fatal, maka video disitu sudah bisa di play, dan berjalan seperti video biasanya. Anda hanya perlu exportnya menjadi format yang anda inginkan,



Kalau Adobe Premiere dirasa terlalu mahal untuk dibeli, maka admin akan memberikan cara kedua yakni dengan Video Converter. Sekarang ini banyak sekali software Video Converter yang sebagian besar memang beredar melalui internet. Dan dari sekian banyak video converter tersebut ada yang gratis, dan juga ada yang berbayar pula. Nah, kita tidak perlu menggunakan yang berbayar, karena yang gratis pun tidak kalah hebatnya dalam encode video. Yap, semua hanya perlu di re encode, dari video yang korup, menjadi satu paket video yang baik lagi.



Anda bisa menggunakan video converter manampun, namun Kali ini admin akan memberikan tutorial menggunakan Total Video Converter yang sudah registered, bagaimana cara memperbaiki video yang korup tersebut, mari ikuti langkah admin.


Pertama buka softwarenya dulu, lalu pilih new task dan cari video yang korup

Mengatasi Video Drone yang Tidak Bisa Diputar - OmahDrones


Setelah itu, pilih outputnya mau jadi apa formatnya, disini saya pilih mp4 dan pilih opsi MPEG4 MP4.
          
Mengatasi Video Drone yang Tidak Bisa Diputar - OmahDrones

                                                                                                                                
Bagian opsi video, tepatnya di atas tombol filter, terdapat icon kunci utuk setting, klik maka akan muncul jendela baru, disana anda bisa mengganti setingan videonya,

Mengatasi Video Drone yang Tidak Bisa Diputar - OmahDrones
Mengatasi Video Drone yang Tidak Bisa Diputar - OmahDrones


Kalau mau simple, klik saja icon segitiga di samping icon setting tadi, lalu pilih kualitas video yang di inginkan, mau low, normal atau high quality

Mengatasi Video Drone yang Tidak Bisa Diputar - OmahDrones


Setelah itu atur tempat output videonya, di bagian bawah, bisa di browse untuk mencari folder tempat  output video hasil konversinya nanti

Mengatasi Video Drone yang Tidak Bisa Diputar - OmahDrones
Mengatasi Video Drone yang Tidak Bisa Diputar - OmahDrones


Jika sudah, tekan Convert Now, maka akan muncul progress bar, disini anda hanya perlu menunggu hasil konversinya selesai

Mengatasi Video Drone yang Tidak Bisa Diputar - OmahDrones


Apabila sudah selesai, coba pergi ke tempat folder output tadi, maka disana akan ada video anda yang tadinya korup, sekarang dapat di play secara normal.




Kurang lebih seperti itu cara untuk memperbaiki video yang korup dari kamera drone. Biasanya masalah ini sering didapati pada drone kelas toys. Semoga dengan cara ini video anda bisa diputar secara normal lagi.