Untuk kalangan pecinta drone, mungkin sudah hafal dengan
merk dari produsen – produsen yang memasarkan produknya terutama di Indonesia.
Sehingga bagi para pilot yang hendak membeli drone mungkin sudah memiliki
“incaran” dari drone yang sudah ditargetkan untuk dibeli. Pilot sudah
mengetahui merk mana yang akan dibeli berikut juga spesifikasi drone tersebut.
Dengan begitulah pilot bisa membeli drone yang tepat, sesuai dengan kebutuhan.
Walau cara tersebut sangat baik, namun terkadang kita harus melirik produk dari
produsen yang kurang dikenal, karena ternyata banyak juga produsen yang mengeluarkan
drone dengan kemampuan yang bisa diandalkan, walau nama merk mereka belum se
terkenal merk – merk yang sudah terlebih dahulu menduduki pasaran di Indonesia.
Seperti yang akan kita bahas pada kesempatan kali ini, kita
akan membahas sebuah drone buatan AOSENMA. Dari merknya sendiri, mungkin bagi
anda sudah sangat asing karena belum pernah mendengarnya. Tetapi siapa sangka?
Drone buatan Aosenma ternyata sudah ada yang melekat di hati para pilot
diseluruh dunia. Terlebih di drone nya yang memiliki nama seri Aosenma GC035.
Bahkan karena di beberapa tempat mungkin Aosenma susah di ingat, mereka hanya
menyebutnya dengan “GC035” saja. Lantas apa saja yang membuat drone ini menjadi
primadona sehingga memiliki daya Tarik tersendiri bagi para pilot drone
diseluruh dunia? Kali ini kita akan coba ulas drone Aosenma CG035 ini
berdasarkan spesifikasinya.
Pertama kita coba tengok dulu fitur – fitur apa saja yang
ada di drone ini, fitur – fiturnya bisa dilihat dibawah ini:
·
With HD Camera + Gimbal
·
Brushless Motor strong power to the quadcopter
·
With double GPS,one in the drone and the other
in the transmitter,it can set hight and achieve " Follow me
function".
·
With Headless Mode,no need to adjust the
position of aircraft before flying
·
One key to return function makes it easily to
find the way home. Failsafe Return to home
·
With Surround feature,can surround the point
·
With Follow me function, aircraft follower
remote controller,arbitrary and easy manipulation.Telemetry and mission planner
by default.
·
With 2.4G Transmiter/ Easy Adjust Frequency
·
6 axis gyro fly system makes more stable and
flexible flight.
·
Transmitter can switch freely between Mode 1 and
Mode 2
Dengan melihat fitur diatas saja mungkin anda langsung
beranggapan bahwa drone ini memang cocok untuk anda. drone yang sudah
dilengkapi dengan kamera plus gimbal. Serta sudah menggunakan motor jenis
brushless yang memiliki efisiensi lebih tinggi daripada motor brushed. Serta
yang mungkin juga menonjol dari drone ini adalah Dual GPS yang terpasang
didalam drone ini. Dengan dual GPS tentu akurasi positioningnya akan lebih
akurat, selain untuk positioning Dual GPS ini juga membantu ketika drone
Aosenma CG035 sedang melakukan fungsi surround atau melingkari objek, atau juga
ketika menggunakan fitur fillow me.
Di bagian remote atau controllernya, tentu drone Aosenma
CG035 sudah menggunakan remote berfrekuensi 2.4GHz. desain dari remotenya pun
juga elegan, simpel dengan penataan tombol yang mudah dipahami. Selain itu
tentu anda bisa menambahkan Monitor FPV diatasnya. Dengan remote ini anda bisa
menerbangkan drone Aosenma CG035 hingga dalam radius 300 meter. Dengan remote
ini, anda tidak hanya bisa sekedar mengendalikan drone saja, namun anda bisa
melakukan beberapa fungsi bawaan seperti one key take off/landing, follow me,
altitude hold, bahkan juga bisa mengendalikan gimbal. Untuk mode remote, anda
juga bisa mengubah mode remote dari mode 1 ke mode 2 atau sebaliknya.
Drone Aosenma CG035 ini memiliki baterai bawaan yang
kapasitasnya hanya sebesar 2600 mAh. Dengan baterai yang kapasitasnya sebesar
itu, maka drone Aosenma CG035 ini hanya bisa terbang sekitar 15 menit saja.
Namun untuk ukuran drone sebesar ini, kapasitas baterai dan lama terbangnya
sudah termasuk lama mengingat ukuran drone Aosenma CG035 hanya 33 x 33 cm saja.
Dan karena baterainya memiliki tegangan sebesar 7.4 Volt jenis Li-Po, maka anda
harus merechargenya dengan charger khusus Li-Po atau tetap menggunakan charger
bawaan dari Aosenma. Ketika baterai drone sudah mulai habis, jangan langsung di
charge, tapi diamkan dulu sekitar 15menit agar baterainya normal, baru anda
bisa merecharge baterainya kira – kira selama 65 menit.
Di bagian kamera, seperti yang sudah tercantum di fitur
tadi, drone Aosenma CG035 memiliki kamera bawaan yang sanggup mengambil gambar
kualitas HD. Dengan kamera ini anda bisa mengabadikan momen ketika terbang baik
dalam bentuk foto, ataupun video. Bahkan anda juga bisa mengkombinasikan dengan
fitur bawaan seperti surround, atau follow me. Anda tidak perlu khawatir akan
mendapatkan gambar yang salah angle, karena dengan drone ini anda juga bisa
menggunakan fitur FPV dengan FPV monitor dari Aosenma. Sehingga anda bisa
melihat apa yang dilihat oleh kamera drone secara langsung melalui layar FPV
ini. Dengan begitu anda tidak perlu menggunakan smartphone anda untuk dijadikan
monitor FPV.
Untuk spesifikasi detailnya kira – kira seperti ini:
Brand name:AOSENMA
Item name: CG035
Frequency : 2.4G
Channel : 4CH
Gyro:6 Axis
FPV: 5.8G
Motor Type: Brushless Motor
Control Distance: 300m
Transmitter Power: 4 x 1.5V AA battery(not included)
Battery: 7.4V 2600mAh Lipo battery (included)
Charging time: 65 mins
Flying Time: 15-20mins
Controller Mode: Mode 2,can be calibrated to mode 1
Product size (L x W x H): 33 x 33 x 13.7 cm
Package size (L x W x H): 44x 37 x 9.3 cm
Dan untuk setiap pembelian drone Aosenma CG035, kira – kira
anda akan mendapatkan kelengkapan seperti berikut:
1 x CG035 Quadcopter
1 x Camera
1 x FPV monitor
1 x Transmitter
1 x 7.4V 2600mAh Lipo Battery
4 x Propeller
1 x USB Charger
1 x Manual
Untuk drone berukuran 33cm, ternyata Aosenma CG035 selain
menawarkan fitur yang banyak juga komponen yang mantap, seperti dual GPS dan
juga sudah menggunakan motor Brushless, ternyata Aosenma CG035 juga memberikan
kelengkapan yang sudah benar – benar Ready to Fly (RTF). Mulai dari drone,
baterai, remote bahkan hingga layar FPV akan anda dapatkan ketika pembeliannya.
Untuk anda yang paling suka dengan drone dengan motor yang sudah brushless,
maka Aosenma CG035 ini mungkin bisa jadi pilihan untuk anda beli nantinya.
Dibalik itu semua tentu ada harga yang harus anda bayar
untuk bisa membawa pulang unit Aosenma CG035 ini. Dan untuk harga pasarannya
sendiri, apabila dalam kurs dolar, Aosenma CG035 ini memiliki harga sebesar $189
atau apabila dalam rupiah kira – kira sebesar Rp. 2.500.000 ,- namun apabila anda menemui
drone ini di pasaran Indonesia dan harganya diatas harga tertera jangan kaget,
karena harga disini juga masih harga kisaran yang artinya harga sebenarnya bisa
diatas atau dibawah harga tertera. Jadi apa anda tertarik untuk membeli drone
Aosenma CG035 yang memiliki dual GPS dan juga brushless motor ini?